BEIJING, iNews.id - Sejumlah produsen mobil di China terpaksa menutup pabriknya dalam beberapa pekan terakhir akibat penyebaran virus korona (covid-19). China yang merupakan pasar dan basis produksi mobil terbesar di dunia dibuat lumpuh oleh virus mematikan tersebut.
Sebut saja BMW, Daimler, Ford, Toyota, Nissan, Renault dan Tesla dipaksa mengubah jadwal produksi pasca-libur Tahun Baru Imlek. Dilansir dari Reuters, Minggu (16/2/2020), berikut jadwal produksi merek mobil global di China:
- Perusahaan patungan BMW China dan Brilliance, pada 5 Februari, mengatakan perusahaan berencana memulai kembali produksi pada 17 Februari.
- Daimler, pada 3 Februari, menyatakan melanjutkan produksi mobil penumpang di Beijing pada 10 Februari.
- Fiat Chrysler, pada 6 Februari, menyebutkan gangguan pasokan suku cadang dapat mengancam produksi di salah satu pabriknya Eropa dalam dua hingga empat pekan.
- Ford Motor, pada 29 Januari, mengatakan melanjutkan produksi pabrik di Chongqing dan Hangzhou dengan mitra usaha patungan Chongqing Changan Automobile, pada 10 Februari.
- General Motors, pada 10 Februari, menyatakan memulai kembali produksi di China pada 15 Februari.
- Honda, pada 7 Februari, mengatakan memulai kembali tiga pabriknya di Wuhan dengan Dongfeng Motor Group, pada 13 Februari. Honda mengklaim tidak ada masalah rantai pasokan yang menghambat produksi.
- Hyundai Motors dan adik perusahaannya, Kia Motors meningkatkan produksi di Korea Selatan pada 11 Februari, akibat pabrik di China belum normal.
- Nissan Motors, pada 4 Februari mengatakan, pihaknya memulai kembali produksi di China dengan mitra usahanya Dongfeng sekitar 10 Februari. Sementara produksi di Hubei dimulai sekitar 14 Februari. Adapun penjualannya di China pada Januari 2020 turun 11,8 persen.
- PSA Peugeot Citroen sedang dalam proses penggabungan dengan Fiat, pada 31 Januari mengatakan, tiga pabriknya di Wuhan ditutup hingga 14 Februari.
- Renault unit Korea Selatan RSM menangguhkan produksi di Busan selama empat hari dari 11 Februari karena gangguan rantai pasokan di China.
- Suzuki Motor Corp, pada 7 Februari menyatakan sedang mempertimbangkan pengadaan komponen kendaraan dari luar China karena wabah virus korona itu mengancam mengganggu produksi kendaraan di pasar terbesarnya, India.
- Pabrik Tesla di Shanghai melanjutkan produksi pada 10 Februari dengan bantuan pemerintah dalam mengatasi wabah.
- Toyota Motors akan melanjutkan produksi di tiga pabrik utamanya di China minggu depan.
- Pembuat suku cadang mobil Prancis Valeo, pada 31 Januari, mengatakan tiga lokasi di Wuhan ditutup hingga 13 Februari.
- Volkswagen (VW), pada 8 Februari lalu menyatakan, menunda kembali produksi di sebagian besar pabrik JV Cina dengan SAIC Motor, dan pabrik JV Tianjin dengan FAW Group hingga 17 Februari. Satu pabrik yang beroperasi dengan SAIC di Shanghai dan sebagian besar pabrik di FAW JV telah mulai produksi pada 10 Februari.
Editor : Dani Dahwilani
"mobil" - Google Berita
February 16, 2020 at 07:19PM
https://ift.tt/2vCkWqi
Jadwal Operasi Pabrik Mobil di China setelah Ditutup Paksa Virus Korona - iNews
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jadwal Operasi Pabrik Mobil di China setelah Ditutup Paksa Virus Korona - iNews"
Post a Comment