Search

Beli Mobil Bekas Taksi, Siapkan Dana Cadangan Rp 20 Juta - Detikcom

Jakarta -

Mobil bekas armada taksi dibanderol lebih murah dari harga pasaran. Group Bluebird misalnya, menawarkan mobil bekas taksi mulai harga Rp 60 juta. Meski bisa ditebus dengan nominal dua digit, konsumen tetap perlu menyediakan dana cadangan untuk biaya perawatan.

Dikatakan Senior Manager Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua Herjanto Kosasih, konsumen yang ingin membeli mobil bekas taksi harus menyiapkan dana tak kurang dari Rp 20 juta. Biaya itu untuk keperluan restorasi mesin dan area kaki-kaki.

"Paling berat mesin dan kaki-kaki. (Kedua bagian) itu parah pasti," bilang Herjanto, kepada detikcom, Sabtu (29/2/2020).

Herjanto mencontohkan, untuk membeli sedan Limo dengan harga Rp 60 juta, sampai kondisinya benar-benar sehat bisa habis dana sampai total Rp 80 juta. "Artinya harus siap dana Rp 20 juta untuk perawatan," katanya lagi.

Berbeda dengan Herjanto, CEO Jeffrey Andika menyarankan untuk menyediakan dana cadangan lebih sedikit. Antara Rp 3 juta sampai Rp 5 juta.

Itu dengan catatan, mobil bekas taksi tersebut memiliki riwayat perawatan yang bagus dan diservis langsung oleh bengkel resmi.

"Selama ini persepsi orang kalau mobil kilometernya tinggi, pasti otomatis gampang rusak. Itu ada benarnya, tapi kita musti lihat juga riwayat perawatannya seperti apa. Soalnya mobil dengan kilometernya tinggi, tapi dari perusahaan taksinya bagus, seperti perawatannya rutin, seharusnya nggak ada masalah," kata Jeffrey.

Kendati demikian kerusakan bisa saja terjadi pada komponen vital mobil bekas. Tanpa terkecuali, mobil bekas secara umum berpotensi mengalami kendala di bagian AC dan kaki-kaki.

"Kalau AC itu yang mahal kompresornya. Harganya bisa sampai Rp 8 juta-Rp 10 juta. Terus kalau kaki-kakinya, komponen rack steer itu cukup mahal. Harganya bisa sampai Rp 10-Rp 12 juta," terang Jeffrey.

Simak Video "Tol Layang Japek Diperbaiki, Agar Tak Bikin Mual?"
[Gambas:Video 20detik]
(lua/din)

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
March 01, 2020 at 10:37AM
https://ift.tt/2wmwRJ5

Beli Mobil Bekas Taksi, Siapkan Dana Cadangan Rp 20 Juta - Detikcom
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Beli Mobil Bekas Taksi, Siapkan Dana Cadangan Rp 20 Juta - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.