Search

Mobil Paling Dekil dan Jorok, Butuh 7 Jam Membuatnya Jadi Bersih - Dream

Karpet dan kursi harus berulang kali dibersihkan. Lihat saja penampakannya

Dream - Tak hanya rumah, kebersihan kendaraan pun perlu kamu jaga. Selain terhindar dari sarang penyakit, mobil yang bersih bisa membuatmu merasa nyaman saat berkendara.

Tentu kamu tak ingin mendapat komentar pedas saat mengajak teman naik kendaraan bersama. Kalaupun terlalu sibuka, sediakan waktu menimal sebulan sekali untuk membersihkan kendaraan.

Jangan sampai kendaraanmu kotor seperti milik pria berikut ini.

Dikutip dari Mirror, Senin 17 Februari 2020, tim pembersih profesional terpaksa menghabiskan waktu 7 jam untuk membersihkan mobil milik sepasang orang tua. Mobil ini benar-benar kotor oleh remahan biskuit, permen, pembungkus, dan stik lolipop yang berserakan milik anak-anaknya. Belum lagi ada banyak kotoran yang digosokkan ke karpet dan sofa mobil.

Kendaraan itu dipasrahkan di Proline Automotive di New South Wales, Australia. Saat menerima mobil tersebut, para pegawai bengkel itu menyadari mereka memiliki pekerjaan besar yang akan menyita waktu panjang.

Dugaan merek atak meleset. Mobil ini baru benar-benar habis setelah tujuh jam dibersihkan. Waktu itu diperlukan salah satunya untuk mencuci kursi dan karpet berulang kali. Tujuannya untuk menghilangkan sesuatu yang lengket dan bau tak sedap.

Setelah tujuh jam, kendaraan kembali bersih, bahkan orang-orang tak bisa mengenalinya.

Foto ini diunggah di media sosial. “ Biasanya kami hanya ingin berbagi foto setelah dikerjakan. Tapi, yang ini terlalu ‘funky’ untuk tidak dibagikan,” ujar Proline Automotive.

Warganet yang melihat unggahan ini terheran-heran dengan kondisi mobil sebelum dibersihkan.

“ Itu benar-benar menjijikkan. Apakah mereka tak penah membersihkan mobil?” ujar salah satu warganet.

1 dari 6 halaman

Dipakai Kunjungan Kerja, Mobil Presiden Perancis Malah Ngadat

Dream - Sejak terpilih sebagai presiden Prancis, Emmanuel Macron menggunakan mobil produksi negaranya untuk beraktivitas. Saat parade setelah terpilih misalnya, dia memakai DS Crossback. Dia juga menggunakan Renault Espace untuk perjalanan resminya.

Sayangnya, menurut laman CarscoopsMacron mengalami kejadian tidak menyenangkan saat melakukan perjalanan ke Polandia menggunakan Espace. Mobil itu mendadak mogok. Kala itu, Macron baru saja bertemu dengan Presiden Polandia, Andrezj Duda.

 © Dream


Menurut situs berita Polandia, Dziennik, setelah berkunjung, Macron ingin naik mobil Espace. Sayangnya, mesin minivan tahan peluru itu ogah dinyalakan.

Tentu saja kejadian ini bisa menjatuhkan reputasi Espace. Melihat mobil Espace mogok, Kedutaan Besar Prancis menawarkan mobil Citroen C6 untuk pengganti Renault Espace.

2 dari 6 halaman

Terlalu Percaya Google Maps, Mobil Nyebur ke Sungai

Dream - Aplikasi Google Maps kini menjadi andalan sebagian besar orang saat berkendara. Aplikasi ini bisa membantu navigasi, untuk menunjukkan arah jalan sehingga tidak tersesat.

Tapi kamu jangan terlalu percaya dengan peta digital ini. Mengapa? Peta ini tidak menjamin rute yang kamu lalui aman 100 persen. Sudah banyak pengalaman pengendara justru tersesat karena terlalu mengandalkan Google Maps.

Seperti yang dialami pengemudi mobil di Amerika Serikat berikut ini. Dia justru kecemplung di sungai karena mengikuti petunjuk Google Maps.

 © Dream

Dikutip dari Zing, Rabu 12 Februari 2020, kejadian ini berlangsung pada Sabtu pekan lalu. Mobil pria ini tercebur di Sungai Mississippi pada tengah malam. Pemadam kebakaran setempat mendapatkan panggilan pada 03.00.

Saat ditemukan, sebagian bodi mobil terendam sungai gletser. Beruntung tak ada luka serius yang dialami sang pria. Dia hanya mengalami hipotermia

Menurut petugas damkar setempat, Google Maps menunjukkan jalan ke Stone Arch Bridge, tapi si pengendara mobil ini salah paham.

3 dari 6 halaman

Ide Unik, Kap Mesin Mobil Listrik Bisa Dipakai Simpan Ayam Goreng

Dream - Mobil listrik menggunakan mesin yang berbeda sama sekali dengan kendaraan konvensional. Dapur pacu yang biasa ada di bawah kap mobil menjadi kosong melompong.

Ruangan ini bisa dimanfaatkan untuk menyimpan barang-barang saat bepergian. Tapi, Ford melangkah lebih jauh.

Dikutip dari The Drive, Kamis 6 Februari 2020, ruang bawah mesin mobil listrik Ford Mustang Mach-E bisa digunakan sebagai pendingin atau tempat menyimpan ayam goreng. Ruang kap di bawah mesin ini berkapasitas 135 liter.

 © Dream

Kalau kerepotan membersihkan air dari es yang mencair, Ford menyediakan saluran pembuangan yang bisa mempercepat air keluar dan membuat ruang di bawah kap kembali kering.

Ford menyarankan pengguna untuk membuka saluran pembuangan jika memakai kompartemen ini.

Menariknya, ruangan itu bisa digunakan untuk menampung makanan panas, misalnya sayap ayam goreng.

Jangan khawatir, ruang penyimpanan ini bisa menampung 10 kilogram sayap ayam goreng pedas.

4 dari 6 halaman

Lagi Kejar Penjahat, Mobil Listrik Polisi Mogok Karena Lupa Di-Charge

Dream – Coba bayangkan ketika polisi sedang mengejar penjahat, lalu mobilnya kehabisan bahan bakar? Nah, pengalaman apes ini dialami Departemen Polisi Fremont di California, Amerika Serikat.

Dikutip dari Auto Evolution, Senin 30 September 2019, seorang polisi bernama Jesse Hartman, mengendarai Tesla Model S keluaran 2014. Kendaraan ini dibeli kepolisian setempat pada 2018 seharga US$61 ribu (Rp864,25 juta).

Mobil ini disulap jadi kendaraan polisi dan menjadi pilot project untuk menekan emisi dan biaya bahan bakar.

Namun polisi ini sepertinya lupa sedang mengendarai sebuah mobil listrik. Saat mengejar seorang penjahat, tiba-tiba saja kuda besinya tak bisa lagi melaju. Baterai kehabisan pasokan listrik.

 © Dream

Juru bicara kepolisian mengatakan, petugas shift sebelumnya lupa mengisi baterai mobil sebelum pergi. Hartman juga lupa mengisinya karena berasumsi mobil itu sudah penuh baterainya.

Hartman meminta tolong petugas lainnya untuk menyusul ke tempatnya karena mobilnya kehabisan energi.

Juru bicara kepolisian, Geneva Bosques, mengatakan insiden itu takkan mengubah masa depan program. “ Ini sama sekali tidak mengubah keinginan untuk menggunakan mobil ini untuk patroli,” kata dia.

5 dari 6 halaman

Keren! Tesla Roadster Jadi Mobil Pertama Mengelilingi Matahari

Dream – Setiap tahun jutaan mobil merampungkan “ perjalanan” mengelilingi matahari. Ya, tentunya perjalanan itu dilakukan tak langsung karena bumi berputar dalam gerakan revolusinya.

Tapi, ada satu kendaraan yang mengklaim telah mengelilingi matahari tanpa bantuan bumi. Yup, mobil itu mengitari matahari dalam arti sesungguhnya.

Dikutip dari Auto Evolution, Selasa 20 Agustus 2019, salah satu mobil listrik Tesla, Tesla Roadster, telah meluncur ke luar angkasa dengan bantuan roket Falcon Heavy saat malam inaugurasi. Pencapaian itu membuat Tesla menjadi mobil pertama yang menggapai bintang-bintang.

 © Dream

Situs Whereisroadster, telah memantau pergerakan mobil Roadster di luar angkasa. Hasilnya, mobil listrik merah ini telah menyelesaikan 1.003 orbit mengelilingi matahari sejak diluncurkan.

Data ini membuat Roadster menjadi kendaraan roda empat yang bisa mengelilingi matahari sendiri.

Saat ini, Roadster berjarak 185,5 juta mil (298,53 juta km) dari bumi. Mobil ini melewati orbit antara Mars dengan Venus—orbitnya sejajar dengan bumi.

6 dari 6 halaman

Tujuannya Apa, ya?

Seperti yang diketahui, di atas mobil ini ada manekin yang memakai baju astronot. Namanya Starman. Ada juga mainan miniature Roadster beserta Starman dari Hot Wheel, piranti penyimpanan data, dan salinan novel Isaac Asimov.

Di radio ini, juga dimainkan lagu Space Oddity David Bowie. Jika baterai mobil masih bekerja, meskipun diragukan, lagu ini bisa dimainkan sebanyak 151.765 kali.

Tak jelas apa yang akan dicapai Roadster di luar angkasa. Mobil ini diluncurkan tanpa target tertentu dan mungkin akan berakhir berabad-abad di tata surya.

Malah, ada beberapa pihak yang menyebut mobil ini akan pulang ke bumi sebagai asteroid logam buatan Fremont.

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
February 17, 2020 at 11:36AM
https://ift.tt/31YM6DO

Mobil Paling Dekil dan Jorok, Butuh 7 Jam Membuatnya Jadi Bersih - Dream
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mobil Paling Dekil dan Jorok, Butuh 7 Jam Membuatnya Jadi Bersih - Dream"

Post a Comment

Powered by Blogger.