Search

Berminat Beli Mobil Hybrid? Simak Dulu Catatan Ini! - Suara.com

Suara.com - Saat ini, memiliki mobil pribadi mungkin sudah menjadi kebutuhan banyak orang, terutama yang terbiasa dengan mobilitas tinggi sepanjang hari. Kendaraan yang tepat akan mendukung kelancaran berbagai aktivitas harian, bahkan di saat-saat yang sibuk sekali pun.

Selain itu, kenyamanan menggunakan kendaraan pribadi yang satu ini tentu menjadi alasan semakin banyak orang yang ingin memilikinya. Di antara berbagai jenis mobil yang tersedia di pasaran, mobil hybrid merupakan salah satu yang belakangan sedang tren dan banyak diminati.

Beragam fitur canggih yang terdapat di dalam mobil hybrid menjadi pertimbangan utama bagi sebagian orang yang menggunakan jenis mobil ini. Pengemudi dan penumpang akan mendapatkan kenyamanan berkendara yang lebih maksimal, dibandingkan dengan ketika menggunakan jenis mobil lainnya.

Jadi, wajar saja jika belakangan ini sejumlah perusahaan otomotif ternama di dunia berlomba-lomba untuk mengeluarkan seri mobil hybrid di dalam produk mereka. Perkembangan mobil hybrid ini tentu dipengaruhi tingkat permintaan yang juga cukup tinggi di pasaran.

Makin banyak permintaan, maka akan semakin bersemangat pula para pebisnis otomotif untuk mengeluarkan produk terbaru demi memenuhi permintaan pasar tersebut. Lalu, apakah Anda juga tertarik untuk membeli dan menikmati kenyamanan menggunakan mobil hybrid ini? Jika iya, seperti dikutip dari Cermati.com, baiknya perhatikan dulu hal-hal berikut ini sebelum memutuskan.

1. Ketahui Kelebihan Mobil Hybrid

Sebagai mobil canggih, mobil hybrid tentu dibekali dengan beragam teknologi otomotif terbaik dan bisa memberi kenyamanan lebih. Berbagai teknologi ini membuat mobil hybrid lebih unggul dan memiliki sejumlah kelebihan dari jenis mobil lainnya yang beredar di pasaran.

Berikut ini adalah beberapa kelebihan mobil hybrid yang layak untuk dijadikan pertimbangan:

a. Lebih ramah lingkungan

Bagi Anda pecinta lingkungan dan peduli dengan keberlangsungan kehidupan di bumi, jenis mobil ini bisa jadi pilihan yang sangat tepat. Mobil Hybrid ini lebih ramah lingkungan, jika dibandingkan dengan jenis mobil lainnya di pasaran.

Mobil hybrid hanya menghasilkan emisi gas buang (limbah pembakaran) dalam jumlah yang sedikit (minim), sehingga tidak menimbulkan banyak polusi ke udara. Bukan hanya itu, mobil ini bahkan hanya mengeluarkan sedikit sekali asap dan nyaris tak terlihat.

Hal ini tentu akan menjadi pertimbangan penting, terutama bagi Anda yang menginginkan kendaraan yang hanya menimbulkan polusi dalam jumlah minim.

b. Menghasilkan suara mesin yang halus dan minim getaran

Kenyamanan selama berkendara tentu menjadi hal yang sangat penting, apalagi jika Anda termasuk orang yang banyak menghabiskan waktu yang panjang dalam perjalanan. Kenyamanan seperti ini bisa Anda dapatkan ketika berkendara menggunakan mobil hybrid.

Ya, sebab mobil canggih ini memiliki suara mesin yang halus. Bukan hanya itu saja, mobil hybrid juga menggunakan kombinasi mesin listrik terbaik, sehingga bisa membuat suara mesin dan juga getaran menjadi lebih rendah.

c. Lebih hemat bahan bakar

Perpaduan dua jenis mesin yang berbeda dalam mobil hybrid membuat jenis mobil yang satu ini menjadi lebih efisien dan hemat bahan bakar. Kedua mesin ini akan bekerja dengan baik, bahkan dengan konsumsi bahan bakar yang minim sekali pun.

2. Kekurangan Mobil Hybrid

Selain berbagai kelebihan yang dimilikinya, mobil hybrid juga tentu memiliki sejumlah kekurangan. Berbagai kekurangan ini juga patut Anda jadikan sebagai pertimbangan, sebelum akhirnya memilih untuk membeli dan membawanya pulang.

Berikut ini adalah beberapa kekurangan mobil hybrid:

a. Biaya perawatan yang cukup mahal

Sebagaimana kendaraan lainnya, mobil hybrid tentu membutuhkan perawatan rutin secara berkala. Anda perlu mempertimbangkan hal ini, sebab biaya perawatan mobil yang satu ini terbilang mahal.

Perawatan mobil hybrid tidak bisa dilakukan di sembarang tempat, sebab mobil ini harus ditangani ahlinya di dealer atau di agen resminya saja.

b. Risiko kerusakan akibat banjir

Berbagai komponen dan rangkaian listrik di dalam mobil hybrid tentu sangat rentan terhadap air. Tentu saja, mobil ini berisiko mengalami kerusakan parah jika terkena banjir.

Maka, penting untuk memastikan bahwa Anda mengerti hal ini dengan baik sejak awal. Hal ini terlebih jika Anda tinggal di kawasan rawan banjir seperti Jakarta.

c. Harga masih mahal di pasaran

Sesuai dengan berbagai fitur canggih yang terdapat di dalamnya, harga mobil hybrid memang masih cukup mahal di pasaran. Tidak tanggung-tanggung, harga sebuah mobil hybrid ini bisa 2 kali lipat harga mobil non-hybrid yang terbilang cukup canggih juga.

Harga yang tinggi seperti ini tentu menjadi pertimbangan banyak orang untuk membeli mobil hybrid ini. Karena bagaimana pun juga, untuk membelinya Anda haruslah menyesuaikan keuangan yang ada.

Sesuaikan dengan Kebutuhan Anda

Membeli mobil hybrid yang canggih mungkin menjadi harapan banyak orang, dan barangkali Anda salah satunya. Namun sebagaimana kendaraan roda empat lainnya, selain kelebihannya, mobil ini juga memiliki sejumlah kekurangan. Pastikan Anda mempertimbangkan semua hal tersebut dengan baik dan sesuaikanlah rencana pembelian mobil dengan kebutuhan Anda akan kendaraan.

Baca juga artikel Cermati lainnya:

Ini Kelebihan Beli Mobil Baru daripada Mobil Bekas

7 Trik Jitu Saat Beli Mobil secara Online

Daftar Asuransi Mobil Terbaik di Indonesia dan Tips Memilihnya

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
October 05, 2019 at 08:35AM
https://ift.tt/2AMSMYQ

Berminat Beli Mobil Hybrid? Simak Dulu Catatan Ini! - Suara.com
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berminat Beli Mobil Hybrid? Simak Dulu Catatan Ini! - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.