Search

Mobil Menteri Jokowi, Toyota Crown Hybrid, Tak Dijual Untuk Umum - Suara.com

Suara.com - Toyota Crown Hybrid resmi dipilih sebagai kendaraan Menteri dan pejabat tinggi negara periode 2019 - 2024. Namun seperti diketahui mobil ramah lingkungan ini sebenarnya tidak dipasarkan di Indonesia.

PT Toyota Astra Motor (TAM) selaku agen pemegang merek resmi Toyota di Indonesia menegaskan bila Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid tidak akan dijual secara umum.

"Mobil ini tidak dijual secara retail. Jadi untuk saat ini belum dijual," ujar Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran TAM, saat dihubungi Suara.com.

Ditanyai berapa unit Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid yang masuk ke Indonesia sebagai mobil khusus Menteri. Anton menjawab ada sebanyak 101 unit.

"Ada 101 unit. Ini diimpor langsung dari Jepang," papar Anton.

Sebagai mobil yang akan ditunggangi Menteri, Toyota Crown Hybrid dilengkapi dengan fitur keamanan di antaranya adalah fitur Pre-Collision System (PCS) untuk mendeteksi keberadaan objek di depan mobil seperti pejalan kaki dan pesepeda.

Fitur berikutnya adalah Lane Departure Alert (LDA) yang akan memberikan peringatan dan membantu mengkoreksi kemudi jika mobil melebar hingga memotong jalur dari posisi seharusnya di jalan.

Ada pula Automatic High Beam (AHB) yang akan menyalakan lampu jauh atau high beam untuk meningkatkan jarak dan daya pandang pengemudi dan mengurangi kadang terang lampu utama ketika terdeteksi ada kendaraan di depan.

Sementara fitur Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) dapat memantau keberadaan kendaraan lain di depan dan menjaga jarak aman saat cruising di jalan tol.

Selain itu, terdapat pula fitur Blind Spot Monitor (BSM) sebagai peringatan ketika ada kendaraan lain di area blind spot mobil dan Tire Pressure Warning System untuk memantau tekanan angin ban dan memberitahu jika ada yang kurang.

Tenaganya sendiri mengandalkan mesin berkode A25-FXS dengan kapasitas 2.487 cc 4 silinder Dynamic Force Engine menghasilkan power maksimum 184 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 221 Nm pada 3.800 - 5.400 rpm.

Bertransmisi Electronically Controlled CVT, untuk tenaga listrik Toyota Crown mengaplikasikan electric motor dengan power 143 PS dan torsi 300 Nm sejak pedal gas diinjak. Baterainya sendiri menggunakan Nickel-metal Hydride (Ni-MH).

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
October 25, 2019 at 07:40PM
https://ift.tt/2NfmOu6

Mobil Menteri Jokowi, Toyota Crown Hybrid, Tak Dijual Untuk Umum - Suara.com
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mobil Menteri Jokowi, Toyota Crown Hybrid, Tak Dijual Untuk Umum - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.