Foto seorang pengendara motor yang menghadang mobil viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi di Klaten, Jawa Tengah.
Foto tersebut salah satunya diunggah di akun Instagram @kabar_klaten. Posting-an itu telah disukai 15.874 kali dengan 706 komentar pada siang ini.
Dalam foto tersebut tampak seorang pria berkaus hitam dan mengenakan topi duduk di jok sepeda motornya. Pria itu berhenti di tengah jalan berhadap-hadapan dengan sedan warna silver. Dari foto tersebut juga terlihat pengemudi mobil itu tampak santai menopangkan kepalanya ke jendela yang terbuka.
Akun pengunggah menulis kalimat di bawah foto:
"td jam 15.20 lokasi bangjo utara GOR dpn babershop. Mobil makan jalan terus di hadang masnya yg pake motor."
Penelusuran detikcom, peristiwa itu terjadi di ruas Jalan Mayor Sunaryo, barat simpang empat GOR Gelarsena, Klaten Utara. Aksi penghadangan terjadi persis di mulut gang Kampung Girimulyo.
Salah satu karyawan tempat cukur rambut di dekat lokasi, Tegar (22), menceritakan peristiwa penghadangan mobil oleh pengendara sepeda motor itu terjadi Sabtu (25/1) sore.
"Sepeda motor dari timur, sedangkan mobil sedan dari arah barat mau ke arah Solo," kata Tegar saat ditemui detikcom di lokasi, Jumat (31/1/2020).
Menurut Tegar, sepeda motor sudah melaju di lajur yang benar. Sedangkan mobil, yang seharusnya melaju di utara garis marka, nekat menerobos marka sehingga akhirnya berhadapan dengan pemotor tersebut.
"Sempat saling berhadapan, tetapi tidak sempat ada mulut atau adu fisik," lanjut Tegar.
Lalu, siapa di antara mereka yang akhirnya mengalah mundur? "Saat jalan sepi, mobilnya mundur dan lari begitu saja. Tidak ada cekcok," ungkap Tegar.
Menurutnya, tak ada keributan antara pemotor dan sopir mobil saat itu. "Tidak sempat marah-marah. Cuma saat mobil mau jalan lagi si pemotor sempat ngomel gitu," lanjutnya.
"mobil" - Google Berita
January 31, 2020 at 09:51PM
https://ift.tt/36QeDw5
Viral Pemotor Santuy Hadang Mobil yang Kini Jadi Perhatian Polisi - Detiknews
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Viral Pemotor Santuy Hadang Mobil yang Kini Jadi Perhatian Polisi - Detiknews"
Post a Comment