Search

11 Mobil Murah di Bawah Rp 150 Juta, Ada yang Bisa Angkut Keluarga - Detikcom

Jakarta -

Beberapa mobil di Indonesia masih ditawarkan dengan harga yang relatif lebih murah. Tak sampai Rp 150 jutaan, ada beberapa mobil murah yang bisa menjadi pilihan masyarakat Indonesia.

Rata-rata memang mobil murah yang tak sampai Rp 150 jutaan masuk dalam kategori low cost green car (LCGC). Tapi, ada juga mobil di luar LCGC yang dibanderol dengan harga murah.

Tak cuma mobil city car yang hanya muat 5 orang penumpang, ada juga mobil murah yang mampu menampung 7 hingga 8 orang penumpang. Sekali berkendara bisa membawa sanak keluarga.

detikers sedang mencari mobil murah terbaru? Berikut detikOto sajikan daftar harga mobil murah di bawah Rp 150 juta per Maret 2020 seperti dikutip dari website resmi masing-masing pabrikan. Sebagai catatan, harga di bawah ini adalah harga patokan on the road Jakarta dengan kepemilikan mobil pertama.

1. Daihatsu Ayla

Daihatsu Ayla. Daihatsu Ayla. Foto: Rangga Rahardiansyah

Daihatsu menjual Ayla dengan harga yang relatif murah. Daihatsu Ayla dijual mulai Rp 101.650.000. Mobil ini masuk dalam segmen LCGC. Daihatsu Ayla memiliki kapasitas 5 orang penumpang.

Daihatsu menawarkan Ayla dengan pilihan mesin 1.000 cc dan 1.200 cc. Ada juga pilihan transmisi manual dan otomatis.

Berikut daftar harga Daihatsu Ayla:

- Daihatsu Ayla 1.0 D MT Rp 101.650.000
- Daihatsu Ayla 1.0 D+ MT Rp 113.850.000
- Daihatsu Ayla 1.0 M MT Rp 118.150.000
- Daihatsu Ayla 1.0 M AT Rp 127.150.000
- Daihatsu Ayla 1.0 X MT Rp 125.500.000
- Daihatsu Ayla 1.0 X MT DLX Rp 132.850.000
- Daihatsu Ayla 1.0 X AT Rp 134.550.000
- Daihatsu Ayla 1.0 X AT DLX Rp 141.900.000
- Daihatsu Ayla 1.0 X AB MT Rp 129.100.000
- Daihatsu Ayla 1.0 X AB AT Rp 138.150.000
- Daihatsu Ayla 1.2 X MT Rp 134.350.000
- Daihatsu Ayla 1.2 X AT Rp 144.350.000
- Daihatsu Ayla 1.2 R MT Rp 141.350.000
- Daihatsu Ayla 1.2 R MT DLX Rp 145.350.000.

2. Datsun GO Panca

Datsun GO. Datsun GO. Foto: Ari Saputra

Tak cuma Daihatsu, Datsun juga menjual Datsun GO dengan harga yang cukup murah. Datsun GO Panca dibanderol mulai Rp 112 juta.

Datsun GO menggendong mesin 1.200 cc. Datsun menawarkan mobil ini dengan pilihan transmisi manual dan CVT. Mobil ini muat 5 orang penumpang.

Berikut harga Datsun GO:

- Datsun GO D MT Rp 112.090.000
- Datsun GO A MT Rp 119.460.000
- Datsun GO T MT Rp 131.780.000
- Datsun GO T-ACTIVE MT Rp 135.420.000
- Datsun GO A CVT Rp 135.410.000
- Datsun GO T CVT Rp 147.610.000.

3. Daihatsu Sigra

Daihatsu Sigra. Daihatsu Sigra. Foto: Rizki Pratama

Selain Ayla, Daihatsu juga menjual LCGC murah lainnya. Jika Ayla hanya muat 5 orang penumpang, Daihatsu Sigra bisa muat penumpang lebih banyak lagi. Sigra mampu menampung 7 orang penumpang, jadi bisa digunakan untuk jalan-jalan bersama keluarga.

Daihatsu menjual Sigra dengan pilihan mesin 1.000 cc dan 1.200 cc. Untuk Sigra dengan harga di bawah Rp 150 juta hanya ditawarkan dengan pilihan transmisi manual, sementara Sigra transmisi otomatis harganya sudah di atas Rp 150 juta, seperti Sigra 1.2 X AT yang Rp 150.050.000.

Daihatsu Sigra dibanderol mulai Rp 117.500.000. Ini harga lengkap Daihatsu Sigra yang tak sampai Rp 150 juta:

- Daihatsu Sigra 1.0 D MT Rp 117.500.000
- Daihatsu Sigra 1.0 M MT Rp 127.900.000
- Daihatsu Sigra 1.2 X MT Rp 137.250.000
- Daihatsu Sigra 1.2 X MT DLX Rp 142.750.000.

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
March 13, 2020 at 10:17AM
https://ift.tt/2W79Ch0

11 Mobil Murah di Bawah Rp 150 Juta, Ada yang Bisa Angkut Keluarga - Detikcom
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "11 Mobil Murah di Bawah Rp 150 Juta, Ada yang Bisa Angkut Keluarga - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.