Search

Lima Gim Mobil Ini Bisa Jadi Solusi Mengusir Kepenatan Saat WFH - Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta - Penyebaran Corona Covid-19 di Indonesia terus meluas. Pemerintah pun akhirnya memberikan instruksi agar masyarakat menerapkan work from home (WFH) alias bekerja, belajar, dan beribadah di rumah.

Karena imbauan inilah Anda yang biasanya sehari-hari mengendarai mobil ke kantor terpaksa menghabiskan waktu di rumah.

Nah, kebiasaan mengemudi sebetulnya bisa memberikan kenikmatan tersendiri bagi beberapa orang. Tapi ada alternatif supaya adrenalin Anda tetap mengalir deras.

Berikut ini rekomendasi lima video game yang bisa dimainkan selama masa tanggap darurat Corona.

Forza Horizon 4

Di dalam permainan ini setidaknya tersedia 450 pilihan mobil eksotis. Forza Horizon menawarkan beberapa tantangan untuk ditaklukan. Anda dapat menikmatinya sendiri atau berpasangan dengan tim (peringkat). Yang menarik, terdapat kustomisasi bagi para pemain. Tidak hanya mesin, ukuran roda dan transmisi. Anda juga dapat memilih modulasi suspensi drift. Platform tersedia: PC dan Xbox

Real Racing 3

Opsi ini tersuguh untuk pecinta game seluler dari Electronic Arts. Dengan grafik realistis dan pengalaman balap yang intens. Real Racing siap memberi Anda pengalaman mendebarkan. Tersedia 250 mobil dan 40 sirkuit lebih untuk dipilih. Dan pastinya bakal menjadi sensasi balap menyenangkan. Cara mainnya pun mudah. Untuk bertanding tinggal ikuti pergerakan tangan untuk mengatur mobil. Platform: Android dan iOS.

Mud Runner

Anda bukan maniak balap? Ada alternatif lain untuk kalangan pecinta off-road. Mud Runner menawarkan pemain menganggat kayu gelondongan. Tapi jalan yang dilalui seperti lahan lumpur sesungguhnya. Untuk memulai keseruan, pintar-pintarlah Anda memilah jalan dan menggerakan kemudi dengan baik. Tantangannya ialah, Anda harus melakukan itu dengan sumber daya terbatas. Memperhatikan pula jumlah bahan bakar dan performa kendaraan. Platform: Xbox, PS4 dan PC.

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dirt Rally 2.0

Game keempat ini tersedia bagi Anda yang tidak terlalu menyukai tarmac atau balap berbasis sirkuit. Dirt Rally menjadi perlombaan berfokus pada balap reli.

Dirt Rally 2.0 merupakan game resmi Kejuaraan Rally Worldcross FIA. Permainan ini menyuguhi 50 mobil reli off-road. Dan lebih dari enam lokasi seperti aslinya untuk dilombakan.

Agar memberikan pengalaman nyata, game ini memungkinkan Anda mengubah pengaturan kendaraan sesuai dengan persyaratan. Tidak hanya terbatas pada modulasi kendaraan.

Dirt Rally mengharuskan Anda membuat tim engineer dan profesional sendiri untuk mengerjakan rencana balapan. Platform: Xbox, PC, dan PS4

Midtown Madness

Midtown Madness bisa juga dipertimbangkan. Ini adalah salah satu game ikonik tersedia. Dalam mode pemain tunggal, Anda dapat bebas berkeliaran, berlomba atau menyelesaikan misi berbasis tujuan.

Dalam mode jelajah bebas, pemain dapat memilih jumlah pejalan kaki dan lalu lintas, mengubah cuaca, waktu dan musim.

Kemudian mengerjakan pengecat khusus mobil, dalam mobil yang dipilih pengguna. Bisa dimainkan via PC dan Xbox. Itulah deret permainan yang bisa Anda pilih.

Sumber: Oto.com

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
March 28, 2020 at 12:04PM
https://ift.tt/39mEZaA

Lima Gim Mobil Ini Bisa Jadi Solusi Mengusir Kepenatan Saat WFH - Liputan6.com
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lima Gim Mobil Ini Bisa Jadi Solusi Mengusir Kepenatan Saat WFH - Liputan6.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.