Search

Tutup Pabrik di Indonesia, Nissan Numpang Produksi Mobil di Mitsubishi - iNews

TOKYO, iNews.id - Nissan berencana menghentikan produksi mobil di Indonesia. Selain bagian dari reorganisasi Nissan Motor Corporation, langkah ini diambil karena penjualan terus menurun sehingga memicu profitabilitas Nissan.

Dilansir dari Reuters, Jumat (20/3/2020), Nissan mengatakan, keputusan penghentikan produksi di pabrik Jawa Barat, merupakan bagian dari rencana memperbaiki, mengoptimalkan produksi, dan mengatur ulang operasi bisnis.

"Kami yakin pengurangan produksi bakal berujung pada penutupan pabrik. Untuk itu, diperlukan percepatan pemangkasan biaya sehingga bisa membangun kembali keuntungan perusahaan," kata Nissan.

Setelah penutupan, kabarnya Nissan akan menumpang pabrik Mitsubishi untuk mempertahankan eksistensinya di Indonesia. Alasannya karena pabrikan berlogo tiga berlian itu merupakan aliansinya.

Kekhawatiran terbesar Nissan jika menutup pabrik dan bergabung dengan Mitsubishi membuat kompetitor, seperti Toyota dan Honda makin memperluas jaringannya di Indonesia.

Tak hanya Toyota dan Honda, keluarnya Nissan membuka peluang bagi merek mobil Korea Selatan, Hyundai yang berencana investasi pabrik baru di Indonesia.

Editor : Dani Dahwilani

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
March 20, 2020 at 11:37AM
https://ift.tt/2x942Ao

Tutup Pabrik di Indonesia, Nissan Numpang Produksi Mobil di Mitsubishi - iNews
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tutup Pabrik di Indonesia, Nissan Numpang Produksi Mobil di Mitsubishi - iNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.