Suara.com - Pencurian kendaraan bermotor dan aksi kejahatan yang terjadi tentu menuntut kita untuk meningkatkan kewaspadaan dan mempersiapkan langkah-langkah untuk mengantisipasinya. Termasuk di saat-saat seperti ini. Ketika pandemi Covid-19 tengah melanda Tanah Air.
Memang, sebagian besar masyarakat menghabiskan waktunya dengan banyak di rumah, merunut pada penetapan dilaksanakannya Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB. Namun sekali lagi, risiko kejahatan tidak memandang waktu dan tempat.
Berikut adalah beberapa persiapan keamanan dari Asuransi Garda Oto yang bisa membantu mobil kesayangan agar lebih aman dari tindak kejahatan.
Silakan disimak lima (5) poin pentingnya:
1. Pasang alarm dan gunakan kunci tambahan.
Alarm merupakan pelindung paling umum yang wajib Anda miliki. Meski tak sedikit pencuri yang berhasil mengakali sistem alarm, namun alarm bekerja efektif dalam memperlambat aksi pencurian. Ketika mobil Anda dibuka paksa, secara otomatis alarm mengeluarkan suara nyaring yang dapat membuat pencuri panik.
Tidak cukup dengan alarm, gunakan pula kunci tambahan yang biasanya dipasang pada setir ataupun roda kendaraan.
2. Tidak meninggalkan barang berharga di mobil
Cara ini bertujuan agar pencuri tidak menaruh perhatian atas mobil Anda. Hindari untuk menyimpan banyak barang di dalam mobil Anda, apalagi sampai terlihat dari luar. Bila terpaksa, sembunyikan barang-barang Anda di tempat yang tidak terlihat saat ada pandangan mengarah dari luar.
3. Gunakan GPS
Disarankan untuk memasang GPS tracker, alat ini berfungsi untuk melacak jejak kendaraan dan memantau posisi mobil Anda secara real time. Seandainya jika mobil hilang, Anda akan lebih mudah mengetahui posisinya untuk melakukan pencarian.
4. Parkirlah di tempat yang aman
Masih banyak anggapan bahwa memarkir mobil di rumah jauh lebih aman daripada di tempat umum. Namun, tidak sedikit kasus pencurian terjadi di rumah korban. Oleh karena itu, Anda wajib memastikan keamanan garasi dengan memilih material pintu garasi yang kokoh dan Anda dapat menempatkan kamera CCTV.
5. Letakkan kunci mobil jauh dari pintu masuk
Jika berada di rumah, janganlah menaruh kunci mobil di dekat pintu masuk. Simpanlah kunci mobil pada tempat yang tak mudah dijangkau oleh pencuri, jika berhasil diam-diam memasuki rumah.
Catatan dari Redaksi: Jika merasakan gejala batuk, sakit tenggorokan dan demam, informasi seputar Coronavirus Disease (Covid-19) bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119. Terapkan imbauan tetap tinggal di rumah, dan jaga jarak atau physical distancing, minimal dua meter persegi. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah. Bersama-sama, kita bisa mengatasi pandemi Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19
"mobil" - Google Berita
April 30, 2020 at 10:07PM
https://ift.tt/3cZGQUT
Mari Awasi Mobil di Rumah, Agar Tidak Dilarikan Maling - Suara.com
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mari Awasi Mobil di Rumah, Agar Tidak Dilarikan Maling - Suara.com"
Post a Comment