Search

Mengintip Koleksi Mobil Ari Askhara, Dirut Garuda yang Dicopot karena Diduga Selundupkan Harley - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Direktur Utama (Dirut) PT Garuda Indonesia, I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra atau Ari Askhara terjerat kasus penyelundupan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton pada Kamis (5/12/2019).

Atas tindakannya itu, Menteri BUMN Erick Thohir mengaku akan memberhentikan Ari Askhara sebagai Dirut Garuda Indonesia.

Adapun barang-barang tersebut terbilang memiliki harga yang mahal.

Untuk Harley Davidson klasik tipe Shovelhead keluaran tahun 1972 berkisar Rp 800 juta dan sepeda beremerek Brompton berkisar Rp 30 juta-80 juta.

Dikutip dari laman elhkpn.kpk.go.id, harta kekayaan Ari tercatat sebesar Rp 37.561.339.665.

Data tersebut berdasarkan laporan hasil kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) milik Ari tertanggal 28 Maret/Periodik-2018.

Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan data LHKPN periode sebelumnya yang berjumlah Rp 29.392.625.000.

Mayoritas harta kekayaan Ari Askhara berupa tanah dan bangunan yang memiliki nilai Rp 23.275.000.000.

Selain tanah dan bangunan, ia juga memiliki sejumlah koleksi mobil. Apa saja?

Baca juga: Jadi Maskapai Pelat Merah, Garuda Indonesia Berawal dari Pesawat Sewa

Berikut rincian spesifikasi tiga mobil mewah yang dimiliki Ari.

1. Mitsubishi Pajero Sport

Mitsubishi Pajero Sport menari di atas lautan pasir Bromo (Dok. Kompas.com/Kristianto P) Mitsubishi Pajero Sport menari di atas lautan pasir Bromo (Dok. Kompas.com/Kristianto P)

Dari LHKPN, Ari tercatat memiliki mobil Mitsubishi Pajero Sport Jeep Tahun 2012 dengan pembelian seharga Rp 325 juta.

Pajero Sport 2012 memiliki sejumlah fitur dan spesifikasi yang dapat memanjakan pengendaranya, seperti sunroof, power sound, tweeter, dan paddle shift pada sedan varian tertentu atau model Dakar 4x4.

Sementara Pajero Sport Exceed terdapat fitur menarik, seperti desain side fender anyar, AC headlining, dan kombinasi meter cluster warna krom.

Dilansir dari Wheels24.co, ini spesifikasi lengkap Pajero Sport 2012.

Mesin

Jenis: 3,2 liter Intercooled DIM-D Dibebankan Turbo
Sistem pasokan bahan bakar: Diesel Injeksi Langsung
Daya maksimum: 120kW @ 3500rpm
Torsi maksimum: 343Nm @ 2000rpm
Rasio kompresi: 9,8
Bore x stroke: 98.5x105mm
Jenis bahan bakar: Diesel

Transmisi

Jenis: Manual lima kecepatan

Kinerja

Kecepatan maksimum: 178km / jam

Ukuran

Panjang keseluruhan x lebar x tinggi (mm): 4695mm x 1815mm x 1840mm
Jarak sumbu roda: 2800mm
Ground clearance minimum: 215mm

Kapasitas

Penumpang: 7
Tangki bahan bakar: 70 liter

Pengemudian

Jenis: Power steering
Radius putar minimum: 5,6 m

Rem

Depan: cakram berventilasi 254mm
Belakang: 272mm cakram berventilasi

Roda dan Ban

Roda: 265/65 R17
Ban: 17.5J x 17 pelek alloy ringan

Daftar Harga Retail Pajero Sport 2012 (Jabodetabek) per 2011

Pajero Sport Dakar 4x4 AT HI-POWER Rp 484,5 juta
Pajero Sport Dakar 4x2 AT HI-POWER Rp 419 juta
Pajero Sport GLX 4x4 MT Rp 415 juta
Pajero Sport Exceed 4x2 AT Rp 381 juta
Pajero Sport GLS 4x2 MT Rp 364 juta

Baca juga: Mengenal Sejarah Harley Davidson, Motor yang Diduga Diselundupkan Dirut Garuda Ari Askhara

2. Mazda 6 Sedan tahun 2017

All New Mazda6 Elite Sedan yang diluncurkan pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE, BSD City, Tangerang, Kamis (2/8/2018).Kompas.com/Alsadad Rudi All New Mazda6 Elite Sedan yang diluncurkan pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE, BSD City, Tangerang, Kamis (2/8/2018).

Mobilnya yang kedua adalah Mazda 6 Sedan tahun 2017 seharga Rp 420 juta.

Mazda 6 Elite Sedan memiliki desain lampu depan lebih tajam dan lampu sein LED di bagian atas lampu utama.

Untuk eksterior di bemper terdapat aksesn chrome horizontal yang menyatu dengan lubang udara di tengah bemper untuk meningkatkan aerodinamika.

Sementara untuk interior, ada perubahan pada panel instrumen dan seluruuh bagian door trim.

Material pelapis tempat duduk di beberapa bagian mengunakan aksen kayu Japanese Sen.

Dilansir dari oto.com, ini spesifikasi lengkap All New Mazda 6 Elite Sedan.

Performa

Jenis bahan bakar: Bensin
Mesin: 2488
Tenaga: 187
Torsi: 252 Nm

Kenyamanan

AC, Power steering, ventilasi AC belakang, pembuka bagasi, power outlet, kursi lipat belakang, adjustable seats, lampu pengingat jumlah bahan bakar, automatic climate control, headrest kursi belakang, cup holder-depan, bottle holder, lumbar support, dan cruise control.

Kemudian ada lingkar kemudi dengan tombol multifungsi, automatic head lamps, spion lipat elektrik, pemanas, kursi pengemudi dengan penyesuaian ketinggian, keyless entry, power window depan-belakang, steering wheel gearshift paddle, dan on board computer.

Keselamatan

Anti lock braking system, sensor parkir, kantong udara pengemudi, airbag penumpang depan-samping depan, sabuk pengaman belakang, pengingat pemakaian sabuk pengaman, dan brake assist.

Kemudian, pengingat pintu terbuka, crash sensor, child safety locks, pelindung benturan samping-depan, spion tengah lipat, kontrol traksi, EBD (Electronic Brake Distribution), Engine Check Warning, dan Vehicle Stability Control System.

Baca juga: Jelang Pelantikan Presiden, 72 Mobil Disiapkan untuk Tamu Negara

Kapasitas

Tempat duduk: 5
Panjang keseluruhan panjang x lebar x tinggi (mm): 4865 x 1840 x 1450
Ground Clearance: 165 mm
Jarak Sumbu Roda: 2830 mm
Jarak pijak roda depan: 1595 mm
Jarak pijak roda belakang: 1585 mm
Berat kotor: 2046 kg
Kapasitas tangki bahan bakar (liter): 62 liter
Kapasitas bagasi: 429 liter

Ttansmisi

Girboks: 6-speed
Jenis transmisi: automatic

Harga All New Mazda 6 Elite Sedan berkisar Rp 400 juta-650 juta.

Baca juga: Sukiyat, Jokowi, dan Awal Mula Mobil Esemka

3. Lexus minibus tahun 2016

Lexus LX570 Sportdok.Lexus Indonesia Lexus LX570 Sport

Untuk mobil mewah ketiga yang dimiliki Ari, yakni mobil Lexus minibus tahun 2016 seharga Rp 625 juta.

Sayangnya di laporan harta kekayaan yang bersangkutan tidak disebutkan secara terperinci jenis mobil Lexus 2016 yang dimiliki oleh Ari Askhara ini.

Dari ketiga mobil yang dilaporkan tersebut, totalnya yakni Rp 1,37 miliar.

Baca juga: Ari Askhara Dicopot dari Dirut Garuda, Harta Kekayaannya Capai Rp 37 Miliar

(Sumber: Kompas.com/Ruly Kurniawan, Alsadad Rudi | Editor: Azwar Ferdian, Bastian)

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
December 08, 2019 at 11:34AM
https://ift.tt/2RsV2y2

Mengintip Koleksi Mobil Ari Askhara, Dirut Garuda yang Dicopot karena Diduga Selundupkan Harley - Kompas.com - KOMPAS.com
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengintip Koleksi Mobil Ari Askhara, Dirut Garuda yang Dicopot karena Diduga Selundupkan Harley - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.