Search

5 Mobil yang Bisa Dibeli dari Total Harga 6 Sepeda yang Ditabrak PNS Polri - Suara.com

Suara.com - Sabtu (28/12) lalu, beberapa orang pesepeda yang tengah melaju di Jalan Sudirman, Jakarta Selatan oleh sebuah mobil Toyota Avanza yang dikemudikan oleh Toto, seorang PNS di Polres  Jakarta Selatan.

Belakangan, Toto diketahui menggunakan narkoba jenis ekstasi. Ia pun digelandang di kantor polisi. Masalah bisa bertambah jika pemilik sepeda meminta ganti rugi atas kerusakan keenam sepeda yang ditabrak Toto.

Maklum saja, beberapa sepeda yang ditabrak adalah merek-merek 'Sultan' seperti Cannondale, Ridley, Cervelo.  Diketahui, keenam sepeda itu harganya mencapai puluhan juta rupiah.

Seorang warganet menganalisis jika dipukul rata satu sepeda berharga Rp 50 jutaan, maka Toto perlu uang Rp 300 jutaan. Sementara harga Toyota Avanza varian termahal dibanderol Rp 240 jutaan.

Dengan uang Rp 300 jutaan, seseorang bahkan bisa membeli mobil baru dengan fitur mumpuni seperti berikut ini. Apa saja itu?

1. Honda HRV.

Honda HR-V, mobil SUV Honda paling anyar di IIMS 2014 (suara.com/Kurniawan Mas'ud).
Honda HR-V, mobil SUV Honda paling anyar di IIMS 2014 (suara.com/Kurniawan Mas'ud).

Dengan harga Rp 317,8 juta, Honda HRV menggendong mesin 1.500 cc bertenaga 118 dk pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm pada 4.600 rpm melalui transmisi CVT.

2. Wuling Almaz.

Wuling Almaz di GIIAS 2019, lengkap dengan penyebutan label harganya [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Wuling Almaz di GIIAS 2019, lengkap dengan penyebutan label harganya [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Mobil yang dibanderol dengan harga Rp 318 juta ini punya fitur cruise control dan dilengkapi panoramic sunroof serta head unit yang lebar. Pabrikan asal China ini menyematkan mesin 1.500 cc dengan turbo yang mengeluarkan tenaga 140 dk pada 5.200 rpm dan torsi maksimum 250 Nm yang diraih pada 1.600 sampai 3.600 rpm lewat transmisi otomatis 8-percepatan.

3. DFSK Glory 580.

DFSK Glory 580 di DFSK TPM Pramuka, Senin (2/12/2019). [Suara.com/Manuel Jeghesta]
DFSK Glory 580 di DFSK TPM Pramuka, Senin (2/12/2019). [Suara.com/Manuel Jeghesta]

Tipe tertingginya, Luxury CVT, dijual seharga Rp 308 juta. Mobil jenis SUV ini mengusung mesin berkonfigurasi 1.500 cc berturbo yang menjanjikan daya 147 dk dan momen puntir 220 Nm yang dicapai pada 1.800 sampai 4.000 rpm.

4. Suzuki SX4 S-Cross.

Suzuki SX4 S-Cross dipamerkan di ajang Paris Motor Show pada 29 September 2016. [shutterstock]
Suzuki SX4 S-Cross dipamerkan di ajang Paris Motor Show pada 29 September 2016. [shutterstock]

Bergaya crossover, Suzuki SX4 S-Cross ini dibanderol Rp 291 juta. Ia mengusung mesin 1.500 cc yang punya output 107 dk pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm lewat transmisi otomatis 4AT.

5. Honda Jazz.

Honda Jazz facelift diperkenalkan di Jakarta, Rabu (26/7). [Suara.com/Insan Akbar Krisnamusi]
Honda Jazz facelift diperkenalkan di Jakarta, Rabu (26/7). [Suara.com/Insan Akbar Krisnamusi]

Dengan harga varian tertinggi mencapai Rp 280 jutaan, Honda Jazz juga bisa menjadi pilihan di mobil berharga Rp 300 jutaan. Gaya sporty dan kekinian dipadu dengan jeroan mesin 1497 cc, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 118 hp dan torsi puncak 145 Nm.

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
December 30, 2019 at 04:11PM
https://ift.tt/2MFo9ee

5 Mobil yang Bisa Dibeli dari Total Harga 6 Sepeda yang Ditabrak PNS Polri - Suara.com
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Mobil yang Bisa Dibeli dari Total Harga 6 Sepeda yang Ditabrak PNS Polri - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.