Search

Mobil yang Dirusak Massa di Makassar Tabrak Sejumlah Pemotor - detikNews

Makassar -

Mobil jenis MPV dirusak massa di Jl Sultan Alauddin, Makassar. Mobil ini dikabarkan menabrak sejumlah pengendara motor hingga akhirnya dikejar dan dirusak.

"Pasnya saya di Topaz (Jl Boulevard, Panakkukang) ada yang bilang ada tabrak lari. Saya ke luar. Kutanya dulu (korban) siapa tabrak ki, dia bilang lari ke sana ki, Pak, lari ke sana (ke arah Mal Panakkukang)," kata salah seorang driver ojek online, Anugrah (21), kepada detikcom di lokasi, Kamis (19/12/2019) malam.

Anugrah ikut bersama puluhan orang mengejar terduga penabrak lari ke arah Mal Panakkukang. Namun pengemudi mobil tidak mau berhenti dan terus memacu kendaraannya.

"Bahkan dia itu dua kali mutar, mutar ki di Jl Boulevard ke Pengayoman, begitu dua kali baru lari keluar dari Jl Pengayoman ke Jl Pettarani," kata Anugrah.

"Nah, di situ mi saya diserempet juga karena berhasil ji dikejar, cuma dia tidak mau berhenti, dia lari terus," sambung Anugrah.

Mobil yang Dirusak Massa di Makassar Tabrak Sejumlah PemotorFoto: Hermawan Mappiwali/detikcom

Anugrah mengatakan terduga penabrak lari dari arah Jl AP Pettarani lari ke arah Jl Sultan Alauddin, Makassar, hingga terjebak di depan kampus I UIN Alauddin, Makassar.

"Dia terjebak, ndak bisa mi lari, macet," kata Anugrah.

Sebelumnya, terduga penabrak lari disebut sejumlah saksi menabrak dua orang di Jl Abdullah Dg Sirua sebelum melarikan diri ke arah Jl Boulevard, Jl Pengayoman, Jl AP Pettarani, hingga Jl Sultan Alauddin.

"Di situ banyak dia tabrak, banyak sekali, sekitar 10 pengendara," kata Anugrah.

Sementara itu, Kapolsek Rappocini Kompol Edy Supriadi mengatakan penumpang serta sopir dalam mobil yang tabrak lari bisa dievakuasi.

Mobil yang Dirusak Massa di Makassar Tabrak Sejumlah PemotorSituasi lalu lintas macet di Jl Sultan Alauddin, Makassar. (Hermawan Mappiwali/detikcom)

"Penumpang dalam mobil di belakang ini ada lima, dua yang tidak melarikan diri, termasuk sopir yang dievakuasi tadi," kata Edy kepada wartawan di lokasi.

"Untuk sementara, tim dari Laka Lantas Polrestabes Makassar ke TKP titik terakhir tetapi tidak tertutup kemungkinan ada orang lain yang ditabrak, silakan melapor ke Unit Laka Lantas Polrestabes Makassar," katanya.

(fdn/fdn)

Let's block ads! (Why?)



"mobil" - Google Berita
December 19, 2019 at 10:12PM
https://ift.tt/2EzPg6f

Mobil yang Dirusak Massa di Makassar Tabrak Sejumlah Pemotor - detikNews
"mobil" - Google Berita
https://ift.tt/2ntcvK9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mobil yang Dirusak Massa di Makassar Tabrak Sejumlah Pemotor - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.